Rabu, 13 Juli 2011

SNSD raih double platinum dengan menjual 500.000 album Jepang


SNSD menjadi grup perempuan Korea pertama yang menjual lebih dari 500,000 kopi album di Jepang! Album pertama mereka yang bertajuk ‘Girls’ Generation‘, dirilis lebih dari sebulan lalu pada 1 Juni, sejak itu menerima reaksi besar dari fans Jepang.

Album ini menduduki peringkat satu di chart Oricon dalam seminggu sejak dirilis dan kini meraih double platinum untuk penjualannya.

Perwakilan  SM Entertainment menyatakan , “Melalui album dan rekor ini, aku rasa kami bisa menunjukkan seberapa besar pengaruh SNSD sebagai grup perempuan nomer satu di Asia saat ini.” 

SNSD baru saja menyelesaikan tur Jepang mereka dengan lebih dari  140,000 fans, dan akan kembali ke Korea untuk konser solo di Olympic Park Gymnasium pada 23 Juli mendatang.


Source: Sports Seoul via Nate
shared by KS@allkpop
translate by mellymilley@koreanindo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar